Yakobus 5:12b ‘’Jika ya hendaklah kamu katakan ya, jika tidak hendaklah kamu katakan tidak, supaya kamu jangan kena hukuman.’’
Hidup ini mengajarkan kita untuk saling tergantung dan saling percaya. Setiap kita tentu memiliki setidaknya satu orang yang kita percayai.
Kita akan dengan mudah menceritakan apa saja kepadanya, bahkan rahasia yang tidak mungkin dapat kita cerita kepada orang lain.
Di balik sebuah kepercayaan terdapat nilai penyerahan diri, hidup, harga diri dan keyakinan bahwa orang yang kita percaya memang pantas untuk dipercayai.
Karena itu ketika kepercayaan kita disalahgunakan, dihianati maka kita tidak hanya kecewa tetapi juga tidak akan percaya lagi.
Sedekat apa pun atau sehebat apa pun hubungan kita dengan seseorang, jika kepercayaan kita telah dihianati maka hubungan itu tidak akan pernah kembali seperti semula. Itulah sebabnya jika kepercayaan hilang, maka akan sulit untul menemukannya kembali.
Karena itu mari kita jaga kepercayaan yang orang lain beri kepada kita, begitu juga sebaliknya. Ingat harga sebuah kepercayaan itu mahal.
Itulah sebabnya firman Tuhan mengatakan bahwa jika ya katanya ya. Jika tidak katanya tidak. Karena perkataan yang mengandung janji sangat bernilai.
’’Sahabatku, dalam menjalani kehidupan kita, berhati-hatilah jangan sampai kita menyalahgunakan dan mengecewakan orang.’’
Comments