top of page

SIAP DIPAKAI TUHAN



Yesaya 6:9 ‘’Kemudian firman-Nya: Pergilah, dan katakanlah kepada bangsa ini; Dengarlah sungguh-sungguh, tetapi mengerti: jangan! Lihatlah sungguh-sungguh, tetapi menanggap: jangan!’’


Pelayanan adalah kepercayaan yang diberikan Allah kepada seseorang sesuai dengan panggilan yang telah Allah nyatakan kepadanya (Yes. 6:9-10).


Yesaya berbicara bukan untuk menobatkan orang yang mendengar, melainkan membuat hati mereka menjadi keras, tuli dan buta terhadap hal-hal rohani.


Itu menunjukkan bahwa pelayanan bukan sekedar kegiatan menyampaikan kabar baik, melainkan juga menjadi suatu peperangan rohani untuk mengalahkan dosa yang membutakan mata rohani orang percaya dan yang belum percaya.


Panggilan Tuhan terhadap seseorang untuk menjadi hamba-Nya dimulai dari pengenalannya akan Allah, pengakuan akan dosa-dosanya, penerimaan akan panggilan Allah, diakhiri dengan kesiapan untuk melakukan tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan kepadanya.


Karena itu pelayanan yang Tuhan percayakan kepada setiap kita, hendaknya dapat kita lakukan dengan sungguh-sungguh, sebab itu adalah sebuah kepercayaan dari Tuhan untuk kita.


Jika kita ada dalam kebimbangan akan panggilan Tuhan hendaknya kita dengan sungguh-sungguh mengenal Tuhan, mengakui setiap kesalahan kita dan menerima panggilan Tuhan dengan tulus dan ikhlas sehingga kita dapat melakukan tugas pelayanan yang nantinya Tuhan percayakan kepada kita.


”Mari kita serahkan sepenuhnya hidup kita kepada Tuhan menjadi alat untuk menyampaikan kabar baik.’’

Comentarios


bottom of page